Tanjung Binga adalah perkampungan nelayan yg terletak 25 km dari Tanjung Pandan. Tempat ini cocok jadi obyek fotografi karena kita bisa foto-foto rumah-rumah nelayan yg terbuat dari kayu, tempat mereka membuat ikan asin, dermaga, kapal-kapal, dan pantai yg berbatu-batu. Waktu kita tiba di sini, masih gerimis, tapi lama-lama berhenti juga.
Tetapi ada lagi yg membuat Tanjung Binga kerap didatangi turis yg suka memotret. Di sini tersedia model anak-anak yg suka difoto, mereka tidak dibayar, tapi mau disuruh bergaya, bahkan sampai nyebur ke laut berkali-kali. Kids, do not try this at home! Anak-anak ini perenang unggul, tidak ada takutnya. Nelayan di sini kebanyakan berasal dari Makassar, jadi anak-anak ini berbahasa Makassar.
More photos : v1olet's Flickr - Belitung Island
Tanjung Binga, May 2010
No comments:
Post a Comment